sidraptoday.com, Sidrap - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh putri daerah asal Sidrap, Ananda Asty, yang berhasil meraih gelar juara kategori B Cilik dalam ajang Pemilihan Ana’ Dara Kallolo Tana Ogi 2025. Kemenangan ini disambut dengan penuh haru dan kebanggaan oleh kedua orang tua Asty, Hj. Sunarty dan Ajis, yang senantiasa memberikan dukungan penuh dalam perjalanan prestasi putrinya.
Ajang bergengsi yang digelar oleh GEMES SQUAD ini merupakan bagian dari perayaan Anniversary Gemes Squad ke-4, dan berlangsung meriah di Lapangan Merdeka Sengkang, Kabupaten Wajo. Penilaian pada kategori B Cilik mencakup aspek tata rias, kostum, dan cara berjalan khas Ana’ Dara Malebbi, yang seluruhnya berhasil dibawakan dengan sangat baik oleh Asty.
“Perasaan kami sangat bahagia dan penuh syukur. Ini adalah hasil dari usaha Asty, dan kami merasa bangga bisa menjadi bagian dari perjalanannya,” ujar Hj. Sunarty dengan mata berkaca-kaca.
“Kami selalu mendukungnya untuk terus berusaha dan memberikan yang terbaik. Kini, prestasi ini menjadi bukti bahwa segala usaha dan doa tidak akan pernah sia-sia.”sambungnya
Asty sendiri tak lupa mengungkapkan rasa terima kasih mendalam kepada orang tua dan semua pihak yang telah mendukungnya selama ini.
“Yang paling utama saya sangat berterima kasih kepada orang tua saya yang selalu percaya dan memberikan support pada kegiatan ini. Tanpa mereka, saya mungkin tidak bisa mendapatkan juara ini,” tutur Asty dengan penuh haru.
Acara ini turut dihadiri oleh tokoh penting daerah, termasuk Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif, S.IP., MM, serta jajaran Kepala Dinas seperti Kadis Pariwisata Sidrap dan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sidrap, sebagai bentuk dukungan nyata terhadap pelestarian budaya lokal.
Pemilihan Ana’ Dara Kallolo Tana Ogi bukan sekadar ajang kontes kecantikan dan bakat, namun juga memiliki tujuan luhur untuk mengangkat dan melestarikan budaya Tana Ogi. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kebanggaan masyarakat terhadap kearifan lokal dan memperkuat identitas budaya sebagai warisan yang harus dijaga.
Kami berharap prestasi ini bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk terus berusaha, berprestasi, dan selalu percaya pada diri sendiri" ujar Nur, perwakilan keluarga Asty.
“Ini baru awal, kami yakin Ananda Asty akan terus berprestasi dan mengukir banyak kesuksesan di masa depan.”Tutupnya
Kemenangan Asty bukan hanya kebanggaan keluarga, tetapi juga menjadi momen bersejarah dan inspiratif bagi masyarakat Sidrap secara keseluruhan.(MT)